Membuat paspor sudah bisa online melalui aplikasi antrian. Lelah antre bikin paspor?. Download saja aplikasi antrian paspor yang sudah resmi diluncurkan kementerian imigrasi bulan agustus 2017 kemarin. Mau perpanjang paspor jadi mudah melalui aplikasi online yang bernama "Antrian Paspor". Aplikasi antrian paspor ini hanya bisa kamu download lewat ponsel pintar berbasis Android. Cara membuat paspor jadi mudah berkat aplikasi antrian paspor online, inovasi baru ini untuk mempermudah pelayanan pembuatan paspor bagi masyarakat Indonesia.
(foto: google.com)
Kapan paspor online ini bisa diakses?. Aplikasi antrian paspor online, sudah bisa di download sekarang di play.google.com. Download aplikasi antrian paspor sekarang di ponsel mu maka kamu bisa membuat dan perpanjang paspor lewat online. Mau membuat paspor baru?, atau ingin memperpanjang paspor tapi malas antre di kantor imigrasi. Gunakan saja aplikasi antrian paspor untuk pengambilan nomor antrian. Aplikasi antrian paspor online ini sangat membantu Anda untuk menghemat waktu dalam membuat dan perpanjang paspor.
(foto: skyscanner.co.id)
Sebenarnya direktorat jenderal imigrasi, mengeluarkan 2 cara untuk mempermudah masyarakat membuat dan memperpanjang paspor secara online. Cara membuat paspor online yang pertama adalah, lewat WhatsApp. Layanan ini sudah bisa diakses bulan Juni 2017 yang lalu dibeberapa kantor imigrasi yang ada di Indonesia, diantaranya adalah : imigrasi Batam, imigrasi Bogor dan imigrasi Jakarta Pusat. Dan format pesan yang dikirim oleh pemohon pun berbeda-beda ditiap kantor imigrasi yang sudah menggunakan layanan ini.
(foto: instagram ditjen_imigrasi)
Jadi bagi Anda yang ada di Batam, Bogor dan Jakarta Pusat. Agar tidak salah, berikut saya lampirkan format pesan yang harus Anda kirim ke WhatsApp kantor imigrasi.
☞ Imigrasi Batam
Format pesan singkatnya adalah, ketik NAMA#TGL.LAHIR#ALAMAT + FOTO EKTP ke nomor 082288862017 atau 082288822017 pada jam pelayanan kantor imigrasi Batam pukul 07.30 s/d 10.00. Sistem akan mengirim balasan yang isinya : nomor antrean, waktu, dan dokumen apa saja yang perlu Anda bawa.
☞ Imigrasi Bogor
Format pesan singkatnya adalah, ketik #NAMA#TGLLahir#TglKedatangan kirim ke nomor Whatsapp Imigrasi Bogor di 08111100333. Anda akan mendapatkan balasan berupa nomor barcode yang merupakan kode booking Anda. Balas pesan tersebut untuk mendapatkan nomor antrean sekaligus jadwal untuk datang ke kantor Imigrasi.
☞ Imigrasi Jakarta Pusat
Pemohon paspor cukup mengirim pesan dengan format #Nama#Tanggal Lahir#Tanggal Kedatangan ke nomor 081299004406.
Cara membuat paspor online yang kedua adalah, lewat aplikasi online. Layanan ini sudah bisa diakses mulai bulan Agustus 2017 lalu dibeberapa kantor imigrasi yang ada di Indonesia, diantaranya adalah : kantor imigrasi Surabaya, Bandung, Makassar, Semarang, Yogyakarta, Polonia, Palembang, Malang, Jakarta Utara, Jakarta Timur, Tanjung Priok, Karawang, Depok, Jakarta Barat, Bandara Soekarno Hatta, dan Tanjung Perak. Cara penggunaan aplikasi online ini cukup mudah.
(foto: play.google.com)
Setelah di download aplikasi "Antrian Paspor" ini di ponsel Android mu, Anda cukup mendaftar atau membuat akun. Kemudian pilih kantor imigrasi terdekat yang sudah didukung oleh aplikasi "Antrian Paspor" ini. Isi formulir permohonan dan jadwal yang tersedia, lalu datang ke kantor imigrasi sesuai jadwal. Cukup tunjukkan kode booking atau QR code yang Anda dapatkan ketika pengisian formulir sudah selesai di aplikasi online ini.
(foto: play.google.com)
Lewat aplikasi antrian paspor online, walaupun Anda masih harus datang ke kantor imigrasi untuk verifikasi berkas. Tapi Anda sudah bisa tentukan jadwal pengurusan membuat dan perpanjangan paspor tanpa harus repot antre berdiri panjang di kantor imigrasi seperti dulu lagi. Buat Anda yang tidak mau lelah antre berdiri membuat paspor, silahkan unduh atau downloa aplikasi antrian paspor online ini di ponsel pintar mu. Karna untuk antre bikin paspor sudah bisa lewat whatsapp dan aplikasi mobile. Cara terbaru ini dibuat sedemikian rupa agar masyarakat yang ingin membuat paspor maupun perpanjangan paspor, tidak lagi perlu mengantri di loket antrian.
Perpanjang paspor atau membuat paspor kini sudah bisa antre secara online melalui aplikasi android "antrian paspor". Walaupun aplikasi online ini hanya bisa diakses lewat ponsel pintar berbasis Android. Namun bagi Anda yang tinggal di Bekasi, bisa membuat paspor melalui situs imigrasi Bekasi. Nama websitenya adalah "bekasi.imigrasi.go.id". Hal ini sudah diterapkan di hampir semua kantor imigrasi, walaupun belum semua kantor imigrasi mewajibkan pembuatan dan perpanjangan paspor melalui website. Aplikasi antrian paspor online akan terus dikembangkan hingga semua kantor imigrasi di Indonesia bisa diakses nantinya.
Jika tulisan ini bermanfaat, silahkan share pada sahabat Anda. Jika ada masukan, pertanyaan bisa tinggalkan komentar di bawah ini.
EmoticonEmoticon